Jumat, 30 September 2016

HIMPUNAN MAHASISWA FARMASI

HMF (Himpunan Mahasiswa Farmasi) merupakan suatu organisasi yang melayani mahasiswa D III Farmasi Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya dalam setiap kegiatan dan program kerjanya. Banyak hal yang menjadi tanggung jawab pengurus HMF dalam pelayanan mahasiswa terutama dalam  peningkatan mutu dan kualitas mahasiswa farmasi. HMF sebagai payung mahasiswa dalam penyelasaian masalah  mahasiswa farmasi baik dalam bidang akademik, organisasi, serta advokasi.
Sejarah terbentuknya HMF karena adanya latar belakang keprihatinan beberapa mahasiswa dan beberapa dosen terkait kegiatan kemahasiswaan Program Studi D III Farmasi. Mereka mempunyai visi yang sama untuk membangun Prodi Farmasi yang lebih baik demi terjaminnya mutu dan kualitas mahasiswa farmasi. HMF terbentuk pada tanggal 9 September 2013.
Semoga cita-cita luhur ini selalu menjadi pedoman dan roh yang selalu mengontrol dan membimbing pengurus HMF dalam melakukan setiap kegiatan dan pergerakan.




VISI DAN MISI HMF
Visi      :
Mewujudkan Himpunan Mahasiswa Farmasi yang unggul, terdepan, kreatif, inovatif dengan membangun komunikasi, efektifitas dan kualitas mahasiswa jurusan Farmasi Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya.
Misi     :
  1. Meningkatkan kompetensi anggota HMF yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan yang Maha Esa.
  2. Memelihara dan meningkatkan persatuan dan kesatuan seluruh mahasiswa Farmasi Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya.
  3. Berperan aktif dalam program pembangunan terutama dalam bidang kesehatan.
  4. Meningkatkan kreativitas dan inovativitas mahasiswa Farmasi dalam usaha mengembangkan diri serta kritis dalam perubahan baik yang terjadi di lingkungan kampus Politeknik Kesehatan Kemenkes Tasikmalaya maupun di masyarakat.